Resensi Film The Conjuring
The Conjuring Judul Film : The Conjuring (2013) Sutradara : James Wan Produser : Tony DeRosa-Grund, Rob Cowan, Peter Safran. Pemeran : Patrick Wilson, Vera Farmiga, Ron Livingston, Lili Taylor. Sinopsis : Pada tahun 1971, Carolyn dan Roger Perron pindah ke sebuah rumah pertanian tua di Harrisville, Rhode Island, bersama kelima putri mereka. Selama hari pertama, kepindahan keluarga ini berjalan lancar, meskipun anjing mereka, Sadie, menolak memasuki rumah dan salah satu anak perempuan mereka menemukan sebuah pintu masuk ke ruang bawah tanah. Keesokan paginya, Carolyn bangun dengan memar misterius dan menemukan Sadie tergeletak mati di luar rumah. Selama beberapa hari berikutnya, berbagai peristiwa misterius terjadi. Peristiwa ini memuncak pada suatu malam saat Roger berada di Florida, Carolyn terkunci di ruang bawah tanah dan sesosok makhluk gaib yang terlihat seperti seorang wanita tua menyerang salah satu putrinya. Carolyn menghubungi investigator paranormal ber...